Aneka Bubur Untuk Bayi

Diposting oleh Admin

Resep ini request dari bunda azka, dia minta resep tentang bubur susu. Sempet hunting sana sini cari resepnya bubur bayi. Akhirnya nemu juga nih. Mudah-mudahan bisa nambah koleksi menu anaknya ya bun...


Bubur Kentang Brokoli

Bahan :
40 gram Daging Ayam, cuci, buang lemaknya, potong kecil.
100 gram Tahu, potong kecil.
200 gram Kentang, kupas, potong kecil.
40 gram Wortel, kupas, potong kecil.
120 ml Air.
25 gram Brokoli, petik sesuai kuntum, potong kecil.

Cara Membuat :

  1. Masukkan Daging Ayam, Tahu, Kentang, dan Wortel ke dalam panci. Tambahkan Air, lalu masak sampai mendidih. Tutup, dan biarkan selama 30 menit.
  2. Masukkan Brokoli, masak dalam keadaan tertutup selama 10 menit atau sampai brokoli lunak, angkat.
  3. Masukkan ke dalam blender dan haluskan. Tuang dalam Mangkuk dan biarkan dingin.
  4. Hidangkan segera.


Bubur Ayam Bayam Merah

Bahan:
70 gr beras merah
500 cc kaldu ayam sayuran (lihat resep kaldu ayam sayuran)
50 gr daging ayam, potong dadu
50 gr wortel, kupas, potong dadu
50 gr bayam merah, cincang kasar
2 sdt margarin

Cara Membuat:
  1. Masukkan beras dan ayam ke dalam kaldu ayam sayuran hingga lunak. Masukkan wortel dan teruskan merebus.
  2. Tambahkan bayam, garam, dan margarin, rebus selama 3 menit. Angkat.
  3. Masukkan ke dalam blender dan haluskan. Tuangkan ke dalam wadah dan sajikan saat sudah dingin


Bubur Pisang Apel

Bahan:
250 gr pisang ambon, rebus sebentar
100 gr apel, kupas, potong kecil, rebus sebentar
4 sdm susu formula I, seduh dalam 250 cc air rebusan pisang dan apel

Cara Membuat:
Campur semua bahan dan masukkan ke dalam blender. Haluskan. Tuang ke dalam wadah saji dan biarkan agak dingin.



Nasi Tim Hati

Bahan :
600 ml air.
2 sendok makan beras.
25 gram Hati Ayam, iris kecil.
25 gram Tempe.
50 gram Labu Kuning, parut.
1 iris Tomat matang.
1/4 sendok teh Garam Halus.
1 sendok teh Minyak.

Cara Membuat :
  1. Masak Air bersama Beras, Hati Ayam serta Tempe. Aduk perlahan hingga agak mengental.
  2. Masukkan Labu Kuning, Tomat dan masak sambil diaduk hingga matang.
  3. Tambahkan Garam dan Minyak, aduk hingga tercampur rata. Angkat, dan biarkan hingga dingin.
  4. Saring atau masukkan k dalam blender dan haluskan.
  5. Tuang dalam mangkuk dan sajikan



Sumber: bank resep keluarga jatmiko

{ 0 komentar ... read them below or add one }

Posting Komentar